Sabtu, 29 September 2012

Pengelolaan Grafik & Citra pada Komputer


Penggolahan Grafik pada komputer

Grafik pada komputer atau aplikasi grafika pada komputer adalah program komputer yang dirancang untuk menggubah  atau menampilkan data kedalam bentuk grafik visual seperti gambar , slide atau yang lainnya. Yang sudah mencakup dalam bentuk 2 Dimensi dan 3 Dimensi  serta dalam modem sederhana sampai kemodel geografis .

Salah satu contoh aplikasi grafik pada komputer yaitu grafik presentasi

Grafik presentasi banyak digunakan diberbagai bidang seperti pendidikan,sains,pemerintahan,perusahaan dan sebagainya yang berguna untuk melengkapi laporan. Grafik presentasi biasanya berbentuk cetakan,slide,atau transparansi . bentuk lain dari grafik tersebut adalah chart,bar,pie,circle ,dll.


Penggolahan Citra pada komputer

Pengolahan citra merupakan bagian dari grafik komputer karna dalam pembuatan grafik diwajibkan untuk memperhatikan penggolahan citra pula untuk mengetahui baik dan buruknya grafik tersebut. Pengolahan citra berhubungan dengan usaha menggubah suatu gambar menjadi citra lain dengan menggunakan cara tertentu.

Salah satu program aplikasi penggolahan citra yaitu perbaikan kualitas citra

Perbaikan kualitas citra adalah kegiatan untuk memanipulasi suatu objek untuk memperbaiki kualitas citra tersebut agar menjadi lebih baik seperti melakukan kegitan perbaikan kontras terang atau gelapnya, penajaman objek, pemberian tambahan warna,dll.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar